Apel pagi seluruh pejabat dan staf Rutan Kelas IIB Kandangan dipimpin langsung oleh Karutan, Feri Hermawan. Selasa (01/10)
Apel ini rutin dilaksanakan untuk meningkatkan kedisiplinan pegawai baik itu jam masuk kerja maupun kerapian serta kelengkapan atribut pegawai. Disamping itu Karutan juga memberikan perhatian terkait mitigasi bencana supaya petugas Rutan Kelas IIB Kandangan selalu siap dan tanggap guna mencegah atau meminimalisir jatuhnya korban apabila menghadapi bencana.
Memasuki awal oktober Rutan Kandangan meningkatkan kesiapsiagaan dan mitigasi bencana terutama gempa. Sebagaimana prediksi dari BMKG yakni sebagian wilayah Indonesia terutama pulau jawa dan sekitarnya akan mengalami gempa megathrust.
Feri Hermawan selaku Karutan menyampaikan "Meskipun pulau Kalimantan , khususnya Kandangan tidak disebutkan dalam potensi yang BMKG perkirakan, akan tetapi kita tetap harus sigap dan tanggap bencana. Kita tidak ingin ada korban baik dari pegawai maupun warga binaan. Sehingga dengan adanya in house training dan pemenuhan informasi terkait bencana sangat diperlukan di Rutan Kelas IIB Kandangan"
0 Komentar